Minggu, 12 Januari 2014

Jumat Ceria Bersama Smalane

Jumat Ceria Bersama Smalane

Jumat, 10 Januari 2014 lalu berbeda dengan hari jumat di beberapa  sebelumnya. Pagi Jumat itu lapangan utara Smala bersih dari kendaraan bermotor dan dipenuhi oleh keramaian Smalane. Ya, saat itu memang sedang ada acara “Jumat Ceria” yang sudah terselenggara dengan lancar sejak bulan Oktober 2013. Jumat Ceria rutin diadakan setiap satu bulan sekali disertai serangkaian acara-acara yang sudah disiapkan oleh pihak OSIS SMA Negeri 5 Surabaya yang juga bekerja  sama dengan dewan guru SMA Negeri 5 Surabaya. Namun terselenggaranya kegiatan belajar mengajar atau KBM juga tetap ada, hanya saja saat Jumat Ceria, hanya jam ke lima sampai jam keenam saja yang diisi dengan KBM sesuai jadwal pelajaran jam tersebut.

Himbauan yang diberikan pemerintah untuk tidak membawa kendaraan saat Jumat Ceria memberikan pemandangan yang jarang kita temui dengan kosongnya lapangan utara. (apd)

Meskipun tak sedikit Smalane yang berpendapat bahwa tetap diadakannya kegiatan belajar mengajar dengan jam yang sedikit, para guru juga memiliki alasan tersendiri mengapa kebijakan tersebut diberlakukan.

“Masih adanya jam pelajaran saat Jumat Ceria ini dimaksudkan karena sudah banyaknya waktu untuk jam pelajaran yang terbuang. Sekolah juga memiliki standar minimun jam KBM. Selain itu, alasan tetap terselenggaranya KBM adalah membuat seluruh komponen Smala lebih disiplin,” terang Bapak Sukirin Wikanto, selaku guru olahraga SMA Negeri 5 Surabaya.

Acara Jumat Ceria ini ditujukan bagi seluruh warga Smala dengan tujuan utama untuk menggalakkan pola hidup yang sehat dengan menjaga kebugaran tubuh, serta untuk menumbuhkan kebersamaan dan kekompakan antar komponen Smala. Manfaat acara Jumat Ceria juga banyak, seperti membuat lingkungan sekolah agar menjadi lebih bersih, asri, dan sehat dengan cara bekerja bakti yang diadakan, bahkan dilombakan antar kelas. Udara di lingkungan Smala pun bebas polusi saat itu. Manfaat yang lainnya seperti sebagai sarana penyegaran kembali untuk mengurangi kejenuhan sejenak dari rutinitas kegiatan sekolah sehari-hari.

Hari ini adalah kali ketiga program ini dilaksanakan. Acara dimulai pukul 6.30 seperti jam masuk biasa. Seluruh  Smalane berkumpul menuju lapangan utara untuk melakukan senam pagi. Pada Jumat ceria bulan ini, senam dipandu oleh kelas XII IPA 8 yang menampilkan kreasi gerakan senam yang diciptakan sendiri beserta paduan musiknya. Lalu senam diakhiri dengan pembuatan video untuk iklan Rendezvous(pentas seni di Smala) yang membentuk pola waves dari ujung kanan ke ujung kiri dan break-clap oleh seluruh Smalane. Antusiasme Smalane terlihat dari semangat mereka dalam mengikuti serangkaian acara dalam Jumat Ceria, salah satunya seperti senam dan pembuatan video Rendezvous 2014.
 
Untuk memeriahkan acara rendezvous2014, para smalane semangat untuk membuat video dengan membuat waves dari ujung kanan ke ujung kiri.(hfz)


Para smalane tampak antusias mengikuti senam pagi pada acara jumat ceria (10/1). (hfz)
“Program Jumat Ceria ini sudah bagus tapi masih ada kekurangannya. Harapanku acaranya bisa lebih dikembangin lagi dan lebih inovatif dari sebelumnya,” ujar salah seorang siswa mengenai Jumat ceria ini.
Rangkaian permainan ritmik dan koordinasi break-clap mampu mengeluarkan ekspresi gembira dan penuh semangat para siswa SMAN 5 Surabaya (apd)

Dua pemain dari kelas XII 5 menghadang striker XI 3 (apd)

Selain mengisi hari dengan senam dan kerja bakti, Jumat Ceria kemarin juga diisi dengan kelanjutan rangkaian acara Cereal yang sempat terhenti sebelum libur semester lalu karena kondisi cuaca yang kurang bersahabat. Lomba Cereal tersebut merupakan final futsal kelas yang sangat dinanti-nanti, yaitu antara XI IPA 3, XII IPA 5, dan XII IPA  1. Sorak sorai supporter menghiasi lapangan tengah yang digunalkan sebagai tempat untuk final futsal. Para peserta tidak hanya mendapat dukungan dari kelasnya tetapi juga dari anggota gen masing-masing. Dan akhirnya, Cereal ditutup dengan kemenangan manis oleh XII IPA  5 sebagai juara pertama.


Yang pasti, sebagai Smalane kita patut mendukung setiap program yang ada di Smala. Ya, tentunya juga termasuk Jumat ceria ini, karena akan ada banyak manfaat yang nantinya dapat kita nikmati. Jangan hanya sekedar ikut tapi malas, kita juga harus melaksanakan segala sesuatu dengan penuh semangat. Karena kita adalah para penerus bangsa di masa yang akan datang. (fcp/sal/aza)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar