“Happy
Birthday, SuTos!!”, tulis salah satu
pengunjung pada salah satu post-it yang ditempel di salah satu papan.
Sunday
Market, yang diadakan di Surabaya Town Square menjadi sorotan masyarakat
Surabaya dan sekitarnya. Sunday Market yang diadakan bersamaan dengan Ulang
Tahun ‘SuTos’ (Akronim dari Surabaya Town Square) mengangkat tema yang identik
dengan Bulan Februari. Love Affair, menjadi konsep utama Sunday Market yang
diadakan kali ini.
“Ya
enggak apa- apa, walaupun sudah lewat, masih bau- bau Valentine, kan?”, ungkap Usullastiawati, mahasiswi Unirvesitas
Kristen Petra.
Berbagai
stand telah meramaikan Sunday Market, mulai dari stand yang menjual makanan,
minuman, secondhand stuff, sampai
barang- barang yang biasa dijual online atau home industry. Dengan harga yang
miring membuat banyaknya kalangan pelajar atau mahasiswa yang membeli barang-
batang yang disuguhkan. Tidak hanya melihat kantongan
belanja, banyak juga yang membawa setangkai mawar merah.
Karena
Love dalam konsep Love Affair sangat erat kaitannya dengan bunga, membuat para
penyelenggara Sunday Market juga menyediakan stand yang berjudul ‘Flower Stall’. Dengan membagi- bagikan
setangkai bunga mawar merah kepada pengunjung, banyak sekali respon yang
berdatangan.
“Wah, tanggal 14 kemarin nggak ada
yang ngasih beginian, Alhamdulillah SuTos
ngasih” tutur Ratih, pengunjung Flower Stall yang mendapat setangkai bunga
mawar.
“Udah dapat dari pacar, dapat lagi dari pacar kedua, SuTos” Kata Meri sambil tersenyum saat ditanyai respon tentang pembagian bunga mawar yang gratis.
“Udah dapat dari pacar, dapat lagi dari pacar kedua, SuTos” Kata Meri sambil tersenyum saat ditanyai respon tentang pembagian bunga mawar yang gratis.
Setelah mendapat
setangkai mawar, para pengunjung diminta mengucapkan apresiasinya di post-it dan ditempel di papan yang
disediakan. Berbagai ekspresi dan apresiasi dituliskan di kertas persegi kuning
untuk ditempel di papan. Sebagai simbolis mengucapkan Terima kasih dan Selamat
Ulang Tahun kepada SuTos yang ke-6, banyak pengunjung yang mengunjung dan
mengantri untuk mendapat bunga gratis.
Selain bunga
mawar yang gratis, panitia Sunday Market juga menyalurkan Flower Stall ini
sebagai usaha kecil- kecilan yaitu sebagai perantara penjual tanaman. Dijual
dengan harga berkisar Rp 25.000 sampai Rp 35.000, berbagai warna bunga chrysanthemum terlihat digemari oleh
ibu- ibu yang berminat berkebun. Selain bunga chrysanthemum, tanaman buah stroberi terlihat sangat segar. Dengan jarangnya
pemasok di wilayah Surabaya, membuat tanaman itu lebih laris, ketimbang tanaman lainnya.dengan pemasoknya dari Malang membuat kualitasnya terjaga. Dengan bukti bahwa tanaman itu
berkualitas, hasilnya pun dijual. Buah stroberi yang terlihat menggiurkan, dipacking dengan bungkus mika dipatok
dengan harga sekitar 25.000 rupiah.
“Karena
banyaknya permintaan adanya tanaman ini dan buahnya menjadikan para pemasok
menitikfokuskan kepada buah stroberi dengan bunga mawar.” Ucap Johannes, salah
satu panitia dari Sunday Market.
"bunga indah ini adalah salah satu bunga yang berada di flowers stall pada
event Sunday Market (23/2)" (hads)
"Flower stall menyediakan banyak macam-macam bunga indah dan cocok untuk diberikan kepada yang tersayang" (fyr)
"Stroberi yang dipetik asli dari malang ini tersedia di flower stall denga harga yang terjangkau" (fyr)
Persiapan yang
dimulai dari hari Kamis membawa kesuksesan yang besar terhadap Sunday market
kali ini. Johannes, panitia Sunday Market yang bertugas di stand Flower Stall mengaku bahwa persiapan
yang berat, dimulai dari hari Kamis. Pertama- tama dengan mengadakan Technical Meeting dengan pemilik booth,panitia, dan relawan serta marking tata letak stand sampai dengan
mengatur berbagai persiapan sebelum acara dimulai. "Syukurlah, acaranya sukses.", terang Usullastiawati (nom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar