Lanjutan dari Smala Premiere League (SPL) dilangsungkan kemarin, Kamis (13/10). Kali ini yang berlaga adalah Gen 1 (Genj1), Gen 5 (Limo), Gen 4 (4team), dan Gen 9 (Lasso) yang terbagi dalam dua pertandingan. Yang pertama bertanding adalah Genj1 dan Limo. Pertandingan seru tersaji dalam waktu 40 menit dimana masing-masing tim berusaha mencetak gol demi meraih kemenangan.
Memasuki awal babak pertama, Cahyo dari XI IA 1 terlebih dahulu berhasil menjebol gawang Limo sehingga perolehan skor 1-0 untuk Tim Genji. Banyak sekali peluang tercipta, tapi tidak disertai dengan finishing yang bagus. Itulah yang membuat pertandingan semakin seru. Tim Limo pun tak mau kalah. Mereka terus melancarkan serangan ke gawang Tim Genji hingga akhirnya perjuangan mereka membuahkan hasil. Pada pertengahan babak pertama, Rio dari Tim Limo berhasil membalas kekalahan dengan memasukkan bola ke gawang Tim Genji. Sontak saja, pendukung Limo langsung berteriak girang dan mereka pun semakin semangat mendukung gennya. Skor 1-1 bertahan hingga babak pertama berakhir. Pada babak kedua, pertandingan semakin sengit karena masing-masing tim memiliki strategi baru dan sangat ingin memenangkan pertandingan. Terlalu banyak menyerang, Genji melupakan barisan pertahanan belakang mereka. Sampai akhirnya Zulfi, kiper dari Tim Genji melakukan blunder dengan memasukkan bola ke gawangnya sendiri. Tentu saja itu merupakan kesalahan fatal yang menjadi keberuntungan untuk Gen Limo. Setelah aksi blunder tersebut, tensi permainan dari Tim Genji sedikit berkurang. Shooting mereka pun tak ada yang mengena. Hingga akhir babak kedua, skor tetap 2-1 untuk kemenangan Limo. Sistem yang digunakan dalam SPL ini adalah sitem poin, sehingga sampai minggu ini poin yang berhasil didapatkan Genji masih 3 poin karena mereka kalah dalam satu dari dua pertandingan dan menang satu kali. Sementara untuk Limo, mereka telah berhasil mengumpulkan 6 pion. Yang menjadi Man of the Match dalam pertandingan tersebut adalah Hizha XII IA 5 karena lucky throw and fine safe-nya.
Selanjutnya Gen 4 (4team) dan Gen 9 (Lasso) yang bertanding. Pertandingan itu tidak kalah seru dan sangat sengit. Masing-masing tim memiliki skill yang seimbang hingga akhirnya skor yang tercetak seri, yaitu 2-2. Pencetak golnya adalah Hariadi dan Indrawan dari Tim 4team, serta Marcus dari Tim Lasso. Karena dribbling play-nya yang sangat bagus, Marcus pun terpilih sebagai Man of the Match pada laga tersebut.(dnf)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar